Zodiak Ariesyang berlambang domba ini berasal dari elemen api ini pada umumnya memiliki sifat ambisius, agresif, energik, antusias, lincah, tidak sabaran, keras kepala dan egois. Aries juga sebenarnya memiliki sifat pemberani dan berjiwa pemimpin, jadi bagi anda yang memiliki pacar seorang aries agak susah-susah gampang untuk ditaklukan.
Yang Anda sukai : Hidup bebas dan semua yang bersifat humoris, kadang-kadang juga menyukai film horor (apalagi kalau ditemani pasangan anda).
Yang tidak Anda sukai : Anda tidak suka dibohongi dan bergosip karena semua itu tidaklah mengenakkan.
Peruntungan : Jangan gegabah dalam mengambil keputusan, pertimbangkan secara matang karena akan sangat berpengaruh pada hidup anda kedepan. Tetap konsentrasi pada hal yang anda kerjakan sekarang, jangan coba-coba untuk membuat sesuatu yang lain yang mungkin dapat memecah konsentrasi anda.
Karir : Harus lebih semangat lagi dalam pekerjaan anda, kalau bisa lebih kompetitif karena anda akan ada banyak saingan.
Karir yang cocok untuk anda : Penerbitan dan dunia hiburan, apalagi sesuatu yang bersifat menantang (anda sangat suka itu)
Keuangan : Walaupun pemasukkan anda tidak terlalu banyak, masih cukuplah untuk mencicil pinjaman anda, usahakan untuk melunasinya karena dapat menghilangkan beban anda.
Nomor Keberuntungan : 2, 5, 11, 34, 47
Aroma Keberuntungan : Kemenyan, cengkeh, Jahe, Pohon Cemara
Planet yang Mengitari : Mars
Penyakit yang sering diderita : beruntunglah anda, karena jarang sakit. Jaga pola makan anda saja, pilihlah makanan yang sehat dan banyak vitamin.
Bunga Keberuntungan : Daisy dan sweet pea
Warna Keberuntungan : merah, putih, kuning
Batu Keberuntungan : Batu delima dan intan
Pasangan Serasi : Sagitarius, capricorn dan gemini
Asmara : Sering-seringlah memberikan pujian pada pasangan anda, dan jika ada masalah usahakan untuk mengalah demi masa depan anda. Anda sangat mencintainya bukan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar